
Apa Itu Raspberry Pi?
Raspberry Pi, sering disingkat dengan nama Raspi, adalah komputer papan tunggal (single-board circuit; SBC) yang seukuran dengan kartu kredit yang dapat digunakan untuk menjalankan program perkantoran, permainan komputer, dan sebagai pemutar media hingga video beresolusi tinggi. Raspberry Pi dikembangkan oleh yayasan nirlaba, Rasberry Pi Foundation, yang digawangi sejumlah pengembang dan ahli komputer dari Universitas Cambridge, Inggris. Ide dibalik Raspberry Pi diawali dari keinginan untuk mencetak pemrogram generasi baru. Seperti disebutkan dalam situs resmi Raspberry Pi Foundation, waktu itu Eben Upton, Rob Mullins, Jack Lang, dan Alan Mycroft, dari Laboratorium Komputer Universitas Cambridge memiliki kekhawatiran melihat kian turunnya keahlian dan jumlah siswa yang hendak belajar ilmu komputer. Mereka lantas mendirikan yayasan Raspberry Pi bersama dengan Pete Lomas dan David Braben pada 2009. Tiga tahun kemudian, Raspberry Pi Model B memasuki produksi massal. Dalam peluncuran pertamanya pada akhir Febuari 2012 dalam beberapa jam saja sudah terjual 100.000 unit. Pada bulan Februari 2016, Raspberry Pi Foundation mengumumkan bahwa mereka telah menjual 8 juta perangkat Raspi, sehingga menjadikannya sebagai perangkat paling laris di Inggris. (Sumber Wikipedia)

Perangkat Keras Raspberry Pi
Raspberry Pi memiliki dua model: model A dan model B. Secara umum Raspberry Pi Model B memiliki kapasitas penyimpanan RAM sebesar 512 MB. Perbedaan model A dan B terletak pada modul penyimpanan yang digunakan. Model A menggunakan penyimpanan sebesar 256 MB dan penyimpanan model B sebesar 512 MB. Selain itu, model B sudah dilengkapi dengan porta Ethernet (untuk LAN) yang tidak terdapat di model A. Desain Raspberry Pi didasarkan pada SoC (system-on-a-chip) Broadcom BCM2835, yang telah menanamkan prosesor ARM1176JZF-S dengan 700 MHz, GPU VideoCore IV, dan RAM sebesar 256 MB (model B). Penyimpanan data tidak didesain untuk menggunakan cakram keras atau solid-state drive, melainkan mengandalkan kartu penyimpanan tipe SD untuk menjalankan sistem dan sebagai media penyimpanan jangka panjang. (Sumber Wikipedia)

Sistem Operasi pada Raspberry Pi
Raspbian adalah sistem operasi komputer berbasis Debian untuk Raspberry Pi. Ada beberapa versi Raspbian termasuk Raspbian Stretch dan Raspbian Jessie. Sejak 2015 telah secara resmi disediakan oleh Raspberry Pi Foundation sebagai sistem operasi utama untuk keluarga komputer papan tunggal Raspberry Pi. Raspbian dibuat oleh Mike Thompson dan Peter Green sebagai proyek independen. Bangunan awal selesai pada Juni 2012. Sistem operasi masih dalam pengembangan aktif. Raspbian sangat dioptimalkan untuk CPU ARM kinerja rendah Raspberry Pi line.
Raspbian menggunakan PIXEL, Pi Improved X-Window Environment, Ringan sebagai lingkungan desktop utamanya sebagai pembaruan terkini. Ini terdiri dari lingkungan desktop LXDE yang dimodifikasi dan window manager stackout Openbox dengan tema baru dan beberapa perubahan lainnya. Distribusi dikirimkan dengan salinan program aljabar komputer Mathematica dan versi Minecraft yang disebut Minecraft Pi serta versi ringan Chromium sebagai versi terbaru. (Diterjemahkan dari sumber Wikipedia berbahasa Inggris)
Kesimpulan
Jadi Raspberry itu semacam kayak mini computer gitu dan biasanya dipake buat pengembangan Iot atau kepanjangan dari Internet of Things. bisa dipake buat semacam asisten, sistem parkir, alarm rumah, smarthome dan masi banyak lagi. untuk saat ini (Nov’18) perangkat terbarunya yaitu “Raspberry Pi 3 B+“. Gw make perangkat itu sih, lumayan dah 64bit dan perfomanya lebih baik dari pada perangkat terdahulunya.
Informasi Lebih Lanjut tentang Raspberry Pi :
Situs Resmi || Download Sistem Operasi Raspbian || Beli Raspberry di Bukalapak || Beli Raspberry di Tokopedia